Tuesday, March 19, 2019

APA YANG TERJADI JIKA KITA BERHENTI MINUM AIR?


Air merupakan hal yang paling vital di dalam kehidupan, dan dapat ditemukan dimanapun. Mulai dari tanah yang lembab, hingga didalam es beku. Air juga dapat ditemukan didalam tubuh kita. tergantung pada beberapa faktor seperti lokasi hidup, kadar lemak, umur dan jenis kelamin. Manusia terdiri dari 55-60% air. Didalam kandungan, seorang bayi bahkan memiliki 75% kandungan air didalam tubuhnya. Dan mereka berenang seperti ikan. Namun komposisi air didalamnya akan turun sampai 65% pada ulang tahun pertama si bayi.



Jadi apa sebenarnya fungsi air di dalam tubuh kita? Berapa jumlah air yang dibutuhkan tubuh untuk tetap hidup sehat?

Air didalam tubuh kita bekerja sebagai pelumas tulang siku, mengatur suhu tubuh, dan memelihara otak dan saraf tulang belakang kita. Air bukan hanya ada di dalam darah kita, jantung dan otak dari seorang manusia dewasa terdiri dari 3/4 air. Tulang kita meskipun terlihat kering, juga memiliki kandungan 31% air.

Setiap hari kita kehilangan kandungan air di dalam tubuh kita sebanyak dua sampai tiga liter air melalui keringat, urin, dan pengerakan usus kita. Bernafas, meskipun merupakan kegiatan yang penting. Kita juga akan kehilangan beberapa takar dari air di dalam tubuh kita.

Menjaga kadar air yang seimbang didalam tubuh kita merupakan hal yang wajib untuk mencegah tubuh kita terkena DEHIDRASI maupun terkena WATER INTOXICATION. Keduanya memiliki efek yang menghancurkan kepada kesehatan kita.

Jika kita berhenti meminum air, penerima sensor didalam otak kita akan mengirim signal untuk melepaskan hormon anti-diuretik ke ginjal kita. Ginjal kita kemudian akan membuat darah didalam ginjal kita untuk menyerap lebih banyak air. Membuat urin kita menjadi lebih kuning. Jika kita tetap berhenti minum air, Dehidrasi akan membuat kita lebih cepat lelah, mood kita akan turun, kulit akan mulai melembab, tekanan darah meningkat, dan kemampuan kita untuk fokus dan menafsir juga akan turun drastic.

Otak yang dehidrasi akan bekerja lebih keras, dan akan mulai menyusut karena kekurangan air. Organ-organ didalam tubuh lainnya juga akan mulai gagal fungsi. Suhu tubuh anda akan mulai meningkat drastis dan akan muncul warna kebiru-biruan di kulit. Jika kita tetap memaksa untuk tidak minum air sama sekali, maka organ vital dan otak kita akan mulai rusak dan kehilangan fungsi. Menyebabkan kematian dalam hitungan hari.

Untuk mencegah dehidrasi, isilah kembali kadar air didalam tubuh anda dengan cukup bila mulai haus. Juga perhatikan warna urin anda bila sudah mulai menguning, itu tandanya bahwa tubuh anda sudah mulai dehidrasi.

No comments:

Post a Comment